Memiliki
rumah idaman
minimalis modern adalah
keinginan setiap orang. Ada yang nemilih untuk membeli rumah jadi melalui
developer dan ada juga yang memilih untuk membangun sendiri rumah idamannya.
Banyak alasan orang memilih untuk membangun sendiri rumah idamanya, salah
satunya karena dengan membangun sendiri berarti kamu bisa mendesain sendiri
bangunan yang kamu inginkan sesuai dengan keinginan kamu. Selain bisa mendesain
sendiri, membangun rumah sendiri memang bisa lebih hemat ketimbang kamu membeli rumah jadi.

Menentukan
konsep jenis hunian yang kamu inginkan adalah hal utama yang harus lakukan.
Dengan konsep yang jelas, maka kamu akan lebih mudah untuk mengaplikasikan
konsep tersebut
Konsep
rumah minimalis masih menjadi pilihan kaum muda saat ini. Untuk kamu yang
memang memiliki rumah idaman minimalis, berikut beberapa tips hemat untuk
membangun rumah idaman minimalis.
Buat
Perencanaan
Merencanakan
pembangunan sebuah rumah haruslah matang. Mulai dari konsep, dana, ukuran
bangunan hingga target waktu pembangunan. Rencana ini berfungsi sebagai
pengendali saat pembangunan berlangsung. Jika target yang dimiliki jelas,
kemungkinan untuk molor dalam hal waktu dan pembengkakan biaya bisa
diminimalisir.
Menentukan
Desain
Rumah
idaman minimalis adalah keinginan yang kamu
ingin terapkan. Itu artinya, kamu
sudah jelas secara konsep dan desain rumah tersebut. Menentukan desain perlu
dilakukan untuk kemudahan dalam pembangunan. Agar tidak terjadi kesalahan saat
dilapangan dan hasilnya sesuai dengan keinginan kamu.
Memilih
desain minimalis memang lebih efisien dalam penggunaan bahan bangunan namun
tetap terkesan modern dan mewah. Desain minimalis sendiri menjadi tipe rumah
yang hemat ruang, sehingga tidak banyak menghabiskan bahan bangunan.
Survei
Material
Membangun
rumah idaman minimalis yang murah bagi kantong memerlukan strategi. Salah satu
yang sering kali membuat anggaran biaya pembangunan membengkak adalah biaya
bahan bangunan. Toko-toko bangunan menawarkan harga yang beragam untuk sebuah
produk. Ada baiknya kamu melakukan survei terlebih dahulu agar tahu toko mana
saja yang menawarkan harga miring untuk bahan bangunan yang kamu butuhkan.
Memilih
Tenaga Tukang Bangunan
Tukang
bangunan memiliki peran penting dalam proses pembangunan rumah idaman minimalis
kamu. Biaya untuk jasa mereka yang lumayan besar. Maka dari itu, kamu harus
lebih selektif dalam memilih jasa tukang bangunan. Jangan sampai sudah bayar
mahal, ternyata hasil kerjanya kurang memuaskan.
Mulai
Membangun Secara Bertahap
Membangun
rumah sendiri tidak harus menunggu dana yang kamu miliki terkumpul. Kamu bisa
membangun rumah idaman minimalis kamu secara bertahap. Mulai dari pembuatan
fondasi, pendirian bangunan, hingga pemasangan atap, bisa kamu lakukan secara
bertahap dan menyesuakan dengan keuangan kamu.
Namun, dengan begitu artinya pembangunan akan memakan waktu lebih lama.
Itulah
beberapa tips hemat yang bisa diterapkan ketika memutuskan untuk membangun
rumah yang kamu idamkan. Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar